Cara Cepat dan Sederhana Review Jurnal Otomatis
Review Jurnal Otomatis. Sebagai mahasiswa dan dosen, mereview jurnal adalah tugas yang tidak jarang dilakukan. Kegiatan review-review ini menjadi semacam aktivitas wajib yang dilakukan. Jika mahasiswa mungkin karena tuntutan tugas dari dosen, sedangkan bagi dosen biasanya digunakan untuk menulis jurnal ilmiah berbasis open journal system (OJS).
Pengantar
Bagi mahasiswa, review jurnal sangat membantu dalam penyelesaian tugas dari dosen. Tak jarang dosen yang secara rutin memberikan tugas untuk mereview jurnal. Di sini review itu berbeda dengan resume, ya! Jadi jangan salah mengartikan sekaligus mempraktikkannya. Sekali lagi, resume jurnal berbeda dengan review jurnal. Baik dari caranya maupun langkah-langkahnya.
Selain untuk tugas, biasanya para dosen menggunakan fitur review jurnal ilmiah ini untuk membantu mempercepat penyelesaian penulisan jurnal ilmiah.
Apalagi jika digunakan untuk literatur review, tentunya hal ini sangat membantu sekali dalam menuliskan review jurnal yang sudah dituliskan dan diterbitkan.
review jurnal otomatis - qowim.net |
Aplikasi untuk Mereview Jurnal
Jurnal yang biasanya berjumlah 10-20 halaman tersebut akan berat untuk direview secara dadakan bagi yang belum terbiasa. Apalagi komponen jurnal yang banyak sekali mulai dari pendahuluan hingga hasil dan diskusinya. Bisa memakan waktu yang banyak untuk melakukan review jurnal.
Namun jangan khawatir, di era yang sudah maju dan serba digital ini sebenarnya sangat menguntungkan untuk hal-hal yang semacam itu. Sebab sudah banyak alat-alat yang bisa digunakan untuk melakukan review jurnal otomatis tersebut. Salah satunya adalah situs https://getdigest.com/en
Situs tersebut sangat membantu dalam proses review jurnal ilmiah.
Sebenarnya banyak website penyedia review jurnal, namun saya sendiri sering menggunakan getdigest dalam proses penulisan jurnal yang saya tulis. Salah satunya adalah dengan AI (artificial intelegent)
Silakan baca tutorial yang berjudul Review Jurnal Online selain Getdigest (pakai AI ChatGPT). Pada tutorial tersebut saya memberikan cara paling praktis dan mudah untuk mereview jurnal. Hasil dari generatenya juga lumayan banyak lebih dari 800 kata.
Cara Review Jurnal Otomatis
Langsung saja, ikuti langkah-langkah berikut ini sebagai cara review jurnal otomatis secara online.
- Siapkan artikel/jurnal yang ingin direview secara otomatis. Jika bentuknya adalah berkas (file) maka wajib dengan format word, pdf atau txt.
- Kunjungi website https://getdigest.com/en (ini merupakan salah satu web review jurnal online)
- Silakan tarik artikel/jurnal yang ingin direview di kotak Source
- Hasilnya akan muncul di kotak bagian kanan Summary
- Selesai. Anda tinggal menyalin teks di bagian summary di atas.
Mudah, bukan? Itulah cara review artikel otomatis jika menggunakan alat bantu getdigest.
Meskipun cepat dan mudah, alat tersebut juga tidak tanpa kekurangan. Salah satu kekurangannya adalah tidak selalu akurat kalimat yang tersusun.
Jika anda mereview dalam bahasa inggris silakan menggunakan aplikasi terjemah, baik dari google maupun microsoft bing atau yang lainnya. Namun, pengalaman saya sendiri sih lebih pas dan baik kualitas terjemahannya memakai microsoft bing. Namun, akhir-akhir ini saya lebih sering menggunakan DeepL.
Jika menggunakan aplikasi penerjemahan, pastikan juga tata bahasanya harus benar seperti penggunaan kata baku dan tidak baku, dan sesuai dengan ejaan dalam bahasa Indonesia. Sebab hal itu pasti sangat terlihat ketika tidak ada campur tangan dari kita sendiri dalam menggunakan bahasa. Rasanya itu hambar.
Hal yang Harus Diperhatikan
Hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan aplikasi review jurnal adalah Anda harus tetap melakukan penyuntingan dari hasil ringkasan jurnal tersebut agar tetap enak untuk dibaca. Tidak selalu peralatan (robot) itu bisa melakukan semua hal yang bisa dilakukan oleh manusia.
Alat getdigest memang bagus untuk memudahkan kita dalam menyelesaikan tugas, namun harus diberikan sentuhan lagi oleh manusia, agar tugas tersebut bisa dibaca dengan baik dan memahamkan.
Kalau anda memiliki dana yang lebih, bisa berlangganan getdigest secara berkala, agar bisa menikmati fitur-fitur lainnya yang bermanfaat untuk mempercepat penyelesaian review artikel ilmiah tersebut.
Tapi, hemat saya tidak perlu, sih. Sebab gratisan saja sudah lebih dari cukup. Sudah meringankan tugas kita sebagai penulis artikel ilmiah.
Pentingnya Parafrase
qowim.net |
Setelah selesai review jurnal secara otomatis melalui aplikasi online, maka anda jangan lupa untuk memparafrasekan bagian-bagian tertentu. Mengapa?
Hal ini dikarenakan agar menghindari tulisan plagiat.
Anda perlu menggunakan alat parafrase yang banyak tersebar di internet. Silakan baca tulisan berjudul 5 alat parafrase ulang untuk mempermudah pengerjaan tugas kuliah. Alat prafrase tersebut juga sangat membantu dalam melakukan kegiatan review jurnal.
Jangan Lupa Bagian Diskusi
Setiap jurnal pasti memiliki runtutan Pengantar - Metode - Kajian Terdahulu - Hasil Penelitian - Diskusi - Simpulan
Pada bagian diskusi jangan lupa untuk disertakan meskipun hanya 2 paragraf, sebab inti dari jurnal ilmiah sebenarnya pada sisi diskusinya yang bisa menarik sebuah kesimpulan yang runtut.
Jadi, lebih baik anda menggunakan getdigest itu sebagai pembantu saja, bukan sekadar copas lalu dicantumkan saja di lembaran tugas atau jurnal yang sedang anda tulis.
Untuk teknisnya silakan membaca artikel berjudul cara mereview artikel dengan cepat. Pada artikel tersebut saya memberikan tips dan trik agar bisa cepat dalam mereview artikel jurnal. Ya, cepat dan tidaknya memang relatif, namun pengalaman saya sih memang cepat.😁
Pastikan adanya Koherensi
Koherensi antarparagraf itu penting. Tak bisa tidak. Biasanya, jika anda cermat dalam membaca artikel ilmiah, susunannya pasti pengantar-isi-penutup.
Namun di antara ketiga hal tersebut mengalami perbedaan sistem penulisan. Misalnya dalam pengantar harus menyebutkan literatur review, dan metode penelitian atau penulisan artikel. Pada jurnal ilmiah yang lain, metode penelitian ada subbabnya tersendiri dan terpisah. Namun, sejatinya masih pada tahap pengantar.
Lalu isi adalah diskusi, ini sudah saya jelaskan pada bagian sebelumnya.
Jadi antara pengantar harus ada koherensi, misalnya jika pertanyaan penelitiannya itu ada dua, maka simpulannya pastikan ada dua juga. Jangan lebih dari itu.
Penutup
Sekian tulisan tentang cara review artikel ilmiah secara otomatis. Semoga ini bermanfaat dan jangan lupa bagikan kepada teman-teman agar bisa memudahkan mereka dalam melakukan review jurnal. Jika ada pertanyaan silakan cantumkan pada kolom komentar.
Thanks for sharing Kak
Jaman kuliah dulu belum ada tugas-tugas begini soalnya
Apakah review jurnal bisa dilakukan oleh publik secara bebas?
Zaman sekarang yang namanya teknologi juga sangat membantu ya buat ngerjain tugas, kyk review jurnal ini.
karna selama ini saya hanya membuat jurnaling sehari-hari saja hehe
Nilai positifnya adalah benar-benar menambah wawasan, tetapi secara waktu lebih banyak. Dengan adanya alat review otomatis seperti ini secara waktu jadi lebih singkat, inti jurnal pun dapat.